Recent Posts

Jumat, 07 Oktober 2011

Jembatan Penghubung Dua Kecamatan


 
TERBANTU: Warga perbatasan di Kecamatan Sukaraja dan Babakanmadang memanfaatkan jembatan alternatif Tol Jagorawi yang terletak di atas Sungai Cikeas.
BABAKANMADANG-Warga Kecamatan Sukaraja dan Babakanmadang sangat terbantu dengan adanya jembatan alternatif di samping jalan Tol Jagorawi. Pasalnya, jembatan di atas Sungai Cikeas tersebut membantu mempercepat akses warga untuk beraktivitas. 

Yanto (24), salah seorang tukang ojek asal Kampung Bojong, Kecamatan Sukaraja, merasa terbantu dengan jembatan itu. Karena menjadi penghubung warga antardesa di dua kecamatan tersebut.

“Dengan adanya jembatan dan jalan alternatif ini akses antara dua desa lebih cepat,” terangnya.

Padahal, sebelum jembatan itu ada, Yanto harus memutar arah yang jaraknya bisa empat kali lipat untuk mengantar penumpang.

“Ini juga mempermudah masyarakat untuk menjangkau akes kawasan Perumahan Sentul, Kecamatan Babakanmadang,” tambahnya.

Ia menegaskan, bila jalan alternatif ini tidak ada, biasanya untuk pergi kerja ke kawasan Perumahan Sentul memakan waktu sekitar 45 menit karena harus memutar lebih jauh.

“Tapi dengan adanya jalan ini, warga hanya membutuhkan waktu sekitar sepuluh menit, kita jadi lebih menghemat 30 menit,” terangnya.

Hal serupa diungkapkan Ani (21), salah seorang penjaga toko di Bellanova. “Selain waktu, saya juga bisa menghemat ongkos ojek yang biasanya Rp10.000 jadi Rp5.000. Tapi kalau ada waktu luang saya biasa berjalan kaki,” terangnya. (sdk)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar